Steven Gerrard

Pihak Aston Villa yakin, dengan pengalamannya sebagai pemain dan pelatih, Gerrard mampu mengangkat performa tim. 

Gerrard menyambut baik rencana besar yang diusung pihak klub. 

Dia mengaku siap dan berharap bisa membantu Aston Villa mewujudkan rencana ambisius tersebut. 

"Aston Villa adalah klub dengan sejarah dan tradisi yang kaya dalam sepak bola Inggris. Saya bangga menjadi pelatih kepala yang baru," kata Gerrard. 

Ia menjelaskan, dalam diskusi dengan anggota dewan klub, sangat jelas betapa ambisiusnya rencana mereka untuk klub. 

"Saya sungguh berharap dapat membantu mereka mencapai tujuan itu," tegasnya. 

Target besar Aston Villa adalah kembali bersaing di papan atas Liga Inggris, bahkan juara.  

Tugas berat sudah menanti Gerrard, karena Aston Villa kini di papan bawah klasemen yakni peringkat ke-16 dengan koleksi 10 poin dari 11 pertandingan. 

Aston Villa hanya unggul dua poin atas Burnley yang menduduki peringkat ke-18 atau batas atas zona degradasi. 

Baca: Kode Redeem PUBG 14 November 2021, Dapatkan New Skin M16A4, Ini Cara Klaim

Gerrard akan melakoni laga pertama sebagai pelatih Aston Villa pada pekan ke-12 Liga Inggris lawan Brighton and Hove Albion. 

Laga Aston Villa vs Brighton akan dihelat di Stadion Villa Park, Sabtu (20/11/2012) malam WIB. (*)



Tags: Aston Villa Gerrard kapten Liverpool Liga Inggris Liga Inggris 2021-2022 Liverpool pelatih Aston Villa pelatih baru Rangers Skotlandia Steven Gerrard

Baca juga