Pengurus Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Humanikom) Fisip Unismuh Makassar secara resmi dilantik, Jumat (5/11/2021).

THENEWSULSEL.COM, MAKASSAR - Pengurus Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (Humanikom) Fisip Unismuh Makassar secara resmi dilantik oleh Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi Fisip Unismuh Dr. H. Muh. Tahir, M.Si. berdasarkan Surat Keputusan No: 43/Prodi IK/Fsp/X/2021.

Periode ini Humanikom dinahkodai oleh Muh Iliyas setelah resmi dilantik di gedung UBC lt. 2 Unismuh Makassar, Jumat (05/10/2021).

Periode kepengurusan kali ini sangat berbeda periode kepengurusan tahun-tahun sebelumnya. Sebab, periode ini dikolaborasikan dengan angkatan 2019 -2020 dengan mengusung tema “Manifestasi kepemimpinan yang berintegritas dan inovatif, menuju HUMANIKOM yang kolaboratif.”

Pengurus Humanikom 2021-2022 sebagai berikut:

Dewan Pertimbangan Harian: Muh. Fauzi Muflih. Ketua Umum, Muh. Iliyas, Wakil Ketua Umum, Muh. Aswin, Sekretaris Umum, Nirwana, dan Bendahara Umum, Andi Nuralifah.

Ketua Prodi Ilmu Komunikasi Unismuh Makassar, Dr. Muh. Tahir, M.Si. mengutarakan, “Komunikasi adalah kebutuhan paling pokok, karena setiap lini kehidupan memerlukan komunikasi dan peluang komunikasi juga semakin banyak karena himpunan berbasis jurusan, implementasi dari jurusan ada pada himpunan."

Ketua Humanikom 2021-2022, Muh Ilyas pada sambutannya mengatakan, tema ini adalah jalur untuk menempuh tujuan dalam kepengurusan satu periode kedepan.

"Setiap inovasi dilakukan dengan kerja sama sehingga semuanya dapat berjalan dengan lancar.Jangan hanya datang mengambil janji dan sumpah," katanya.

Baca: Program Magang di Sompo untuk Mahasiswa S1-S2, Dapat Tunjangan Rp 7,5 Juta

Baca: Untuk Mahasiswa, Terbuka Pendaftaran Program Bangkit 2022 Kemendikbud-Google

Turut hadir Sekretaris Ilmu Komunikasi Komunikasi, Dian Muhtadiyah Hamna, S.IP, M.Ikom, Wakil Dekan III, Dr. Samsir Rahim, S.Sos, M.Si. 

Wakil Dekan IV, M Amin Umar, S.Pd, M.Pd.I, dan juga dihadiri oleh HMJ Ikom yang ada di Kota Makassar. (*)

Laporan: Sitti Asyirah Syarif, Mahasiswa Komunikasi Unismuh Makassar



Tags: Fisip Unismuh Humanikom Humanikom Fisip Unismuh Humanikom Unismuh ketua Humanikom pengurus Humanikom pengurus Humanikom Fisip

Baca juga