Pemain Barcelona Rey Manaj (depan) merayakan gol pada laga pramusim lawan Gimnastic, Kamis (22/7/2021).

THENEWSULSEL.COM, BARCELONA – Barcelona FC menggasak Gimnastic 4-0 dalam laga pramusim pertamanya di Stadion Johan Cruyff, Kamis (22/7/2021) dini hari WIB. 

Disaksikan sekitar 2.000 pendukung Barcelona, striker asal Albania Rey Manaj mencetak tiga gol atau hatrik pada babak kedua. Satu gol lain dicetak Alex Collado.

Pelatih Barcelona, Ronald Koeman menurunkan susunan pemain yang berbeda di setiap babak. Sergino Dest, Gerard Pique, Miralem Pjanic, Sergi Roberto, Riqui Puig dan Samuel Umtiti, dan Neto turun di babak pertama. 

Pemain baru Yusuf Demir, yang dipinjam dari Rapid Vienna dan dijuluki 'Messi Austria' tampil 45 menit bersama El Barca.

Di babak kedua, Ronald Koeman memainkan muka-muka baru di timnya. Inaki Pena mengisi posisi kiper. Selain Manaj dan Collado yang sama-sama mencetak gol, pelatih asal Belanda ini juga mencoba Santiago Ramos, Nils Mortimer, dan Hiroaki Abe.

Di babak pertama, Barcelona kesulitan mencetak gol, meski lebih mendominasi permainan. 

Empat gol Barcelona tercipta di babak kedua. Pada laga pramusim pertama Barcelona ini, Manaj mencuri perhatian dengan tiga golnya.

Manaj memainkan pertandingan kompetitif pertamanya bagi Barcelona. Pemain itu diperkirakan akan pindah pada bursa transfer musim panas ini.

Manaj diprediksi sulit mendapat tempat di lini depan Barcelona, karena kehadiran dua amunisi baru, Memphis Depay dan Sergio Aguero. 

Baca: Juventus Lakukan Hal Gila, Tukar Ronaldo dengan Buangan Inter Milan

Pada laga pramusim kedua, Barcelona akan menghadapi Girona, Minggu (25/7/2021).

Hasil dan Jadwal Pramusim Barcelona

22 Juli 2021: Barcelona vs Gimnastic 4-0.

25 Juli 2021, 00:00 WIB: Barcelona vs Girona (di Barcelona, Spanyol)

31 Juli 2021 Stuttgart vs Barcelona (di Stuttgart, Jerman).



Tags: Barcelona Lionel Messi Memphis Depay Ronald Koeman Sergio Aguero Sergio Kun Aguero

Baca juga