Pemain Juventus Federico Chiesa mengangkat trofi juara Piala Coppa Italia 2021 setelah mengalahkan Atalanta di final, Kamis (20/5/2021) dini hari WIB.

THENEWSULSEL.COM, ITALIA – Juventus tampil sebagai juara Coppa Italia 2021 setelah di final mengalahkan Atalanta 2-1 di Stadion Mapei, Kamis (20/5/2021) dini hari WIB. 

Dua gol kemenangan Bianconri, julukan Juventus, masing-masing dicetak oleh Dejan Kulusevski (31') dan Federico Chiesa (73'). 

Sedangkan satu-satunya gol Atalanta  dicetak oleh Ruslan Malinovskyi pada menit ke-41. 

Pada laga ini, megabintang Cristiano Ronaldo gagal menyumbang gol bagi Juventus. Federico Chiesa yang jadi bintang setelah mencetak gol penentu kemenangan di babak kedua. Di babak pertama, skor imbang 1-1. 

Gelar juara Coppa Italia 2021 merupakan trofi hiburan bagi Ronaldo dan kawan-kawan dan pelatih baru Juventus, Andrea Pirlo. 

Pasalnya, musim ini Juventus kehilangan gelar juara Liga Italia yang direbut Inter Milan dan pasukan Andrea Pirlo gagal lagi di Liga Champions.    

Baca: Hasil Burnley vs Liverpool 0-3, Salah Cs Tembus Zona Champions, Lihat Klasemen dan Video Gol

Ini adalah trofi Coppa Italia ke-14 bagi Juventus, periah terbanyak di antara klub Italia. Sedangkan bagi Andrea Pirlo, ini adalah gelar keduanya di Juventus setelah sebelumnya membawa Si Nyonya Besar juara Piala Super Italia (Supercoppa Italia). 

Atalanta memulai laga dengan baik. Mereka langsung menekan sejak menit awal yang membuahkan peluang Salah satunya sepakan Jose Palomino, namun mampu diamankan kiper senior Gianluigi Buffon. 

Asyik menyerang, Atalanta yang justeru kebobolan di menit ke-31. Umpan pendek Weston McKennie di dalam kotak penalti Atalanta diselesaikan dengan tenang oleh Kulusevski. 

Baca: Betulkah Pendaftaran CPNS Kemenkumham Sudah Dibuka, Ini Informasi Terbaru

Namun, 10 menit berselang, Atalanta mampu menyamakan kedudukan. Menerima umpan tarik dari Hans Hateboer, Ruslan Malinovskyi yang berdiri bebas di area penalti Juventus langsung menembak bola dengan kaki kirinya. Skor 1-1 bertahan hingga jeda.

Di babak kedua, Juventus membuka peluang melalui Federico Chiesa di menit ke-60. Tembakannya dari dalam kotak penalti mengenai mistar gawang.

Di menit ke-73, Federico Chiesa akhirnya mencetak gol. Mendapat umpan terobosan dari Dejan Kulusevski, Chiesa masuk ke kotak penalti dan melakukan finishing dengan kaki kiri. 

Sedangkan Ronaldo nyaris tidak memiliki peluang berarti untuk mengancam gawang Atalanta. (*)

Susunan Pemain Atalanta vs Juventus

Atalanta (3-4-2-1): 95-Pierluigi Gollini; 2-Rafael Toloi (19-Berat Djimsiti 76'), 17-Cristian Romero, 6-Jose Palomino; 33-Hans Hateboer (72-Josip Ilicic 76'), 15-Marten de Roon, 11-Remo Freuler, 8-Robin Gosens (59-Aleksei Miranchuk 83'); 18-Ruslan Malinovskyi (9-Luis Muriel 68'), 32-Matteo Pessina (88-Mario Pasalic 68'); 91-Duvan Zapata 

Pelatih: Gian Piero Gasperini 

Juventus (4-4-2): 77-Gianluigi Buffon; 16-Juan Cuadrado, 4-Matthijs de Ligt, 3-Giorgio Chiellini, 13-Danilo; 14-Weston McKennie; 30-Rodrigo Bentancur, 25-Adrien Rabiot, 22-Federico Chiesa (10-Paulo Dybala 74'); 7-Cristiano Ronaldo, 44-Dejan Kulusevski (19-Leonardo Bonucci 83') 

Pelatih: Andrea Pirlo



Tags: Coppa Italia Coppa Italia 2020-2021 Cristiano Ronaldo Federico Chiesa juara Coppa Italia Juventus Juventus juara Ronaldo

Baca juga