Pemain Barcelona merayakan gol ke gawang Sevilla pada leg kedua semifinal Copa del Rey, Kamis (9/3/2021) dini hari WIB.

THENEWSULSEL.COM, SPANYOL - Barcelona melangkah  ke final Copa del Rey 2021 setelah mengalahkan Sevilla 3-0 pada leg kedua semifinal, Kamis (3/3/2021) dini hari WIB. 

Tiga gol kemenangan Barcelona di Stadion Camp Nou masing-masing dicetak Ousmane Dembele pada menit ke-12, Gerard Pique (90+4), dan Martin Braithwaite (90+5). 

Barcelona secara dramatis maju ke final karena unggul agregat 3-2. Pada laga semifinal leg pertama di kandang Sevilla, Lionel Messi dan kawan-kawan kalah 0-2. 

Laga yang berlangsung dalam tensi tinggi ini diwarnai dua kartu merah untuk pemain Sevilla, yakni Fernando dan Luuk de Jong. 

Di partai final, pasukan Ronald Koeman menunggu  pemenang antara Levante lawan Athletic Bilbao.

Barcelona mengawali pertandingan dengan baik. Bahkan di menit ke-12, Barcelona sudah unggul 1-0 melalui tembakan Ousmane Dembele dari luar kotak penalti.

Setelah gol itu, Barcelona terus menggempur pertahanan Sevilla untuk menyamakan agregat, namun tidak ada tambahan gol di babak pertama.

Sevilla sesekali menyerang balik, tapi kesulitan menembus pertahanan El Barca yang dipimpin Gerard Pique.

Baca: Lowongan Kerja BUMN PT Dahana untuk Lulusan S1, Terutama Teknik Informatika/Komputer

Baca: Hasil Palace vs Man United, Rashford Cs Makin Sulit Kejar Man City, Lihat Video Pertandingan

Memasuki babak kedua, Sevilla mendapat hadiah penalti di menit ke-73, setelah Lucas Ocampos dilanggar oleh Óscar Mingueza di dalam kotak 12 pas. 

Lucas Ocampos yang sekaligus menjadi eksekutor penalti, gagal menaklukkan kiper Barcelona, Marc Andre ter Stegen.

Pada menit ke-90, Sevilla harus bermain dengan 10 orang setelah Fernando mendapat kartu kuning kedua alias kartu merah. 

Barcelona menambah gol menjadi 2-0 melalui Gerard Pique di masa injury time, memanfaatkan umpan Antoine Griezmann. 

Waktu normal berakhir, skor 2-0. Artinya, agregat menjadi 2-2, sehingga pertandingan berlanjut ke babak tambahan atau extra time.

Pada babak tambahan ini, Barcelona yang unggul jumlah pemain, mampu mencetak gol cepat melalui aksi Martin Braithwaite.

Braithwaite mencetak gol melalui sundulan, memanfaatkan umpan bek sayap Jordi Alba. Skor berubah menjadi 3-0 dan agregat menjadi 3-2.

Upaya Sevilla mencetak gol semakin berat setelah di menit ke-103, kehilangan satu pemain lagi. Kali ini, Luuk de Jong yang mendapat kartu merah. (*)



Tags: Barcelona Hasil Liga Spanyol Lionel Messi

Baca juga