Ilustrasi: Anak jenius

THENEWSULSEL.COM- Setiap orang memiliki kemampuan atau kecerdasannya masing-masing. Terdapat tanda-tanda yang mencirikan seseorang punya IQ yang tinggi.

Beberapa kebiasaan tertentu yang dilakukan bisa mengindikasikan seseorang memiliki IQ yang tinggi.

Dilansir dari kanal Youtube Calon Guru, berikut beberapa tanda orang memiliki IQ yang tinggi antara lain.

1. Suka musik

Penelitian menunjukkan bahwa bermain alat musik dapat meningkatkan IQ dan kecerdasan kognitif pada seseorang.

Riset menemukan bahwa anak yang mengikuti les musik cenderung memiliki kecerdasan verbal di atas rata-rata dibandingkan mereka yang tidak melakukannya.

2. Humoris

Salah satu tanda orang yang memiliki IQ yang tinggi adalah orang yang humoris.

Komedian yang berlaku humoris juga memiliki IQ di atas rata-rata.

Biasanya, IQ pada orang biasa hanya berkisar 90 hingga 110.

Namun, penelitian menunjukkan bahwa komedian pria memiliki rata-rata IQ sebesar 138 dan komedian perempuan 126.

3. Suka begadang

Penelitian menunjukkan bahwa orang yang suka begadang memiliki IQ yang lebih tinggi.

Selain itu, mereka menjalani hidup yang nyaman dan teratur daripada orang yang bangun tidur di pagi hari.

Semakin tinggi IQ seseorang maka semakin banyak pula area otaknya yang aktif.

Hal tersebut mengakibatkan orang susah tidur.

Ketika mencoba tidur, selalu ada saja hal yang muncul dalam pikirannya.

Mereka akan tidur dengan nyenyak setelah melewati lelah.


Tags: IQ Tinggi Thenewsulsel

Baca juga