ilustrasi Hari Kanker Sedunia

THENEWSULSEL.COM, JAKARTA – Tanggal 4 Februari  diperingati sebagai Hari Kanker Sedunia. Tahun ini, jatuh pada Kamis (14/2/2021). 

Tujuan utama peringatan Hari Kanker Sedunia demi menekan angka kesakitan dan kematian karena kanker.

Sekaligus mendorong kesadaran masyarakat untuk semakin peduli pada upaya-upaya pencegahan penyakit kanker.

Hari Kanker Dunia yang diperingati setiap 4 Februari merupakan hasil gagasan Union for International Cancer Control (UICC). 

Peringatan pertama berlangsung 11 tahun lalu, tepatnya tahun 2000. Setelah itu, Hari Kanker Dunia tidak sekadar seremoni.

Hari Kanker Sedunia kemudian tumbuh menjadi gerakan positif di seluruh dunia untuk bergerak bersama menghadapi bahaya kanker. 

Banyak kegiatan positif setiap momentum Hari Kanker Sedunia sebagai wujud dukungan nyata kepada mereka yang menderita kanker.

Tahun 2016 lalu misalnya, pada momentum Hari Kanker Sedunia muncul gerakan #NoHairSelfie. 

Pada gerakan ini, relawan ramai-ramai mencukur rambut di kepala sebagai simbol dukungan untuk penderita kanker. 

Bagaimana tahun 2021? Tahun ini, tema Hari Kanker Sedunia adalah “I Am And I Will.” Maknanya, komitmen dalam diri untuk melakukan sebuah tindakan.

Sub temanya adalah “Together, all our actions matter.” Melalui sub tema ini, semua lapisan masyarakat diharapkan  dapat bersama-sama melakukan sesuatu untuk mencegah, mendeteksi, dan upaya pengobatan kanker. (*)



Tags: 4 Februari Hari Kanker Sedunia kanker UICC

Baca juga