Ilustrasi Guru Sedang Mengajar di Kelas

Masih lekat di memori pak Agung saat  pertama kali menginjakkan kaki disana. Saat senja tiba, warga serentak menyalakan pelita sebagai alat penerang di malam hari. 

Warga bergegas pulang meninggalkan kebun sebelum malam memjemput. Anak-anak berlarian berpencar pulang ke rumah masing-masing.

Beberapa keluarga memilih bersantap sebelum malam. 
Sayup-sayup suara perahu motor membelah sunyinya malam. Suara serangga malam dan gesekan dedaunan bagaikan orkestra pengantar tidur. 

Pak Agung masih ingat ketika peserta didiknya akan mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) pada tahun 2017. 

Maksud hati melaksanakan ujian di sekolah sendiri, apa daya jaringan internet tidak memadai. Satu-satunya jalan adalah membawa peserta didik ke kota Malinau.
 
Tapi bagaimana caranya? Dewan guru mengajak kepala desa dan orang tua/wali siswa untuk berembuk dan mencari jalan agar peserta didik dapat berangkat ke kota.

Dicapailah kesepakatan bahwa pihak sekolah yang akan menanggung biaya transportasi sementara pihak desa dan orang tua/wali peserta didik yang akan menaggung biaya penginapan dan konsumsi.

Baca: Ada Tiga Peserta Berkebutuhan Khusus Ikut UTBK SBMPTN 2020 di UNM, Begini Fasilitasnya?

>>Berikutnya


Tags: Dewan Pendidikan Dinas Pendidikan Guru Guru Daerah Khusus Kabupaten Malinau Kalimantan Utara Kaltara tenaga pendidik

Baca juga