West Region General Manager Kalla Toyota Fery Irawan (menunjuk) di dampingi Shobirin dan Fadly Indra Pramudya dari Kalla Toyota sedang menonton jalannya Customer Gathering Online Series 7 yang digelar 22 Juni 2020 lalu.

RAGAMNEWS.ID, MAKASSAR - Memasuki era new normal, begitu banyak hal yang harus dipersiapkan. Mulai dari mengubah kebiasaan hidup, hingga menerapkan pola hidup sehat.

Hal ini kemudian yang melandasi Kalla dalam mengusung tema “Tips Hidup Sehat, di Era New Normal” pada gelaran Customer Gathering Online Series 7 (22/06).

Kurang lebih 175 pelanggan Kalla Toyota yang tersebar di wilayah Sulsel, Sulbar, Sulteng, dan Sultra hadir dalam perhelatan yang telah menjadi agenda bulanan dari Kalla Toyota ini.

Baca: Miliki Mobil Bekas Berkualitas dan Bergaransi Hanya di Kalla Toyota Trust

Baca: Mau Servis Mobil Toyota dengan Mudah? Bawa ke Kalla Toyota, Bisa Dibayar dengan Cicilan 0 %

“New normal ini memaksa kita untuk mengubah pola hidup yang lebih bersih dan sehat. Hidup berdampingan dengan pandemi virus bukanlah hal mudah, namun tentu bisa kita lalui.

"Kalla Toyota hadir memberikan edukasi tentang tips hidup sehat melalui Customer Gathering Online kali ini,” ungkap Aswan Amiruddin selaku Marketing Manager Kalla Toyota.

Kalla Toyota menghadirkan dua narasumber yakni Dr. dr. Harun Iskandar, SpPD, SpP(K) yang merupakan dosen Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin, dan dr. Fadli Ananda SpOG, M.Kes yang merupakan direktur dari RSIA Ananda.

Customer Gathering Online Series 7 mengangkat tema “Tips Hidup Sehat, di Era New Normal”. Kalla Toyota membukukan 523 SPK dalam tujuh series Customer Gathering yang dimulai sejak bulan Mei lalu.

Kalla Toyota senantiasa menerapkan standar protokol kesehatan demi kenyamanan pelanggan. Baik showroom maupun bengkel telah rutin dilakukan penyemprotan desinfektan.

Unit Toyota New Vios 2020

“Jadi pelanggan tidak perlu khawatir lagi jika ingin mengunjungi bengkel atau showroom kami,” ungkap Fery Irawan, West Region General Manager Kalla Toyota.

Narasumber dr. Harun kemudian memberikan penjelasan bahwa era new normal ini bukan kembali ke masa normal sebelum memasuki masa pandemi, namun, new normal adalah pola hidup normal yang baru.

Ada era baru yang harus kita hadapi. Life must go on, hidup harus tetap berlanjut walaupun ditengah pandemi. Namun tetap menerapkan standar protokol kesehatan yang baik.

Hal ini disebabkan karena virus ini belum bisa dihilangkan, namun disisi lain kita harus tetap bergerak untuk perekonomian masyarakat.

Baca: Influencer Dokter Tirta Beberkan Rencana Gerakan Atasi Covid-19 Saat Ketemu Rektor Unhas Prof Dwia

Baca: CEO Bank Mandiri Regional X Puji Konsep Kampus Kewirausahaan Rektor UNM Prof Husain Syam

“Kita tetap bisa beraktivitas ekonomi, tetapi ada beberapa hal yang harus diperhatikan yaitu protokol kesehatan," ungkap dr. Harun.

"Ekonomi jangan sampai mati, karena orang-orang nanti akan meninggal bukan karena virus COVID – 19, melainkan karena tidak bisa makan. Oleh karena itu, diambilah langkah penerapan era New Normal ini,” lanjutnya.

Narasumber dr. Fadli Ananda juga menambahkan bahwa ada empat hal yang harus dipatuhi di era new normal ini yakni senantiasa menjaga jarak, menggunakan masker, rajin cuci tangan, dan hindari sentuhan di area wajah sebelum mencuci tangan.

Kehidupan seperti ini akan terus berjalan hingga ditemukan vaksin atau obat dari virus ini. “Dengan adanya virus ini, mengajarkan kita untuk lebih hati-hati dan lebih menjaga kesehatan diri kita dan orang lain,” ungkap dr. Fadli Ananda.

>> Selanjutnya


Tags: Kalla Toyota Toyota

Baca juga