Mobil New Calya

THENEWSULSEL.COM, MAKASSAR - Anda sedang mencari mobil dengan segmen tujuh penumpang? Anda bisa memilih unit Toyota New Calya.

Unit New Calya keluaran Toyota diluncurkan PT Toyota Astra Motor (TAM) pada bulan September 2019 lalu untuk memperkuat segmen MPV Toyota.

Toyota Calya sendiri mendapatkan rapor baik penjualan dengan memimpin market share hingga 57,43% di sepanjang tahun 2019 di wilayah Sulsel, Sulbar, Sulteng, Sultra.

Mengawali tahun 2020, Toyota Calya juga konsisten menjadi market leader di kelas MPV Entry dengan capaian sebesar 54,31% di bulan Februari 2020.

New Calya hadir dengan desain terbaru yang menjadikannya tampil agresif dan dinamis, serta memiliki fitur kenyamanan berkendara yang makin lengkap di kelasnya.

Selain itu, New Calya hadir sebagai mobil yang mampu melebih ekspektasi pelanggan atas sebuah 7-seater Entry Multi Purpose Vehicle (MPV). 

Partner in Times

Sesuai slogan kehadirannya, yaitu Partner in Times, kehadiran New Calya juga diharapkan tak hanya mumpuni dalam mendukung aktivitas keseharian, tetapi juga bisa menjadi partner yang handal pada setiap momen bersama keluarga maupun kerabat.

Kehadiran New Calya ini diharapkan bisa melanjutkan kesuksesan pendahulunya dalam memberikan kontribusi signifikan bagi market MPV, khususnya Entry MPV.


Tags: Kalla Toyota New Calya Sulawesi Selatan Toyota

Baca juga