ilustrasi

THENEWSULSEL.COM - Kabar gembira bagi mahasiswa yang butuh bantuan biaya untuk kuliah. 

Saat ini, Djarum Foundation kembali membuka pendaftaran Djarum Beasiswa Plus untuk mahasiswa program D4 dan S1. 

Pendaftaran beasiswa Djarum ini dibuka mulai Senin, 21 Maret 2022  hingga 23 Mei 2022 mendatang. 

Program Djarum Beasiswa Plus ini terbuka bagi mahasiswa D4 atau S1 berbagai jurusan, baik di perguruan tinggi negeri (PTN) maupun swasta (PTS) yang menjadi mitra Djarum Foundation.  

Tercatat lebih dari 12.360 mahasiswa berprestasi yang menerima beasiswa ini pada seluruh provinsi di Tanah Air. 

Cakupan Beasiswa

1. Dana beasiswa Rp 1.000.000 setiap bulan (selama satu tahun). 

Baca: Kemendikbud Buka Beasiswa IISMA 2022 Untuk Mahasiswa, Ini Syarat dan Cara Daftar

2. Pembekalan berbagai macam soft skills, untuk menyerasikan antara pencapaian akademik (hard skills) yang diperoleh di kampus dengan berbagai keterampilan.

Syarat Pendaftar 

1. Sedang kuliah program Strata 1/Diploma 4 di semester IV, dari semua disiplin ilmu.

2. IPK minimal 3.20 pada semester III.


Tags: beasiswa beasiswa D4 beasiswa Djarum beasiswa mahasiswa beasiswa S1 Djarum Foundation mahasiswa D4 Mahasiswa S1 program S1

Baca juga