Syahrul Yasin Limpo diangkat menjadi Profesor Kehormatan Unhas Makassar. (foto: fajar.co.id)

Rektor menilai, prestasi SYL dapat dijadikan inspirasi bagi para mahasiswa untuk mendapatkan sumber ilmu yang bervariasi dari seorang pakar keilmuan yang kaya prestasi, pandai berorasi, dan menguasai best practices

Sedangkan SYL dalam orasi ilmiahnya menjelaskan, hibridisasi hukum tata negara positivistik dengan kearifan lokal sudah lama dikenal. 

Ia menambahkan, sejak dirinya menjadi kepala desa, fenomena ini telah ditemui.

Mantan Bupati Gowa ini mengakui, sudah akrab dengan kearifan lokal dari berbagai pesan nenek moyang.   

Menurutnya, tata pemerintahan yang berbasis pada hukum tata negara dan aturan administrasi yang rigid, justeru perlu dikawinkan dengan kearifan lokal. 

Selain orasi ilmiah, rangkaian acara diisi penyerahan secara resmi surat pengangkatan sebagai profesor kehormatan oleh Rektor Unhas kepada SYL. (*)


Baca juga