ilustrasi

THENEWSULSEL.COM, INGGRIS - Dua wakil Inggris, Chelsea dan Manchester United (MU) menjadi tim terbaru yang lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2021-2022. 

Kepastian itu setelah Chelsea dan MU mencatat kemenangan pada matchday kelima fase grup, Rabu (24/11/2021) dini hari WIB.  

The Blues, julukan Chelsea, membantai Juventus 4-0  di Stadion Stamford Bridge. Sebelumnya, Juventus sudah lolos ke fase 16 besar.

Empat gol kemenangan Chelsea dicetak oleh Trevoh Chalobah (25'), Reece James (55'), Callum Hudson-Odoi (58'), dan Timo Werner (90+5'). 

Tambahan 3 poin membawa Chelsea memimpin klasemen Grup H dengan poin 12. Juventus di urutan kedua, juga dengan poin 12 tapi kalah selisih gol. 

Masih tersisa satu laga yang akan menentukan apakah Chelsea atau Juventus yang juara grup.

Dua penghuni Grup H lainnya adalah Zenit St Petersburg (4 poin) dan Malmo (1). 

Dengan satu laga tersisa, poin Chelsea dan Juventus tidak mungkin terkejar lagi oleh Zenit maupun Malmo. 

Pada laga terakhir, Chelsea bertamu ke markas tuan rumah Zenit St Petersburg, sementara Juventus menjamu Malmo di Turin. 

Pada laga lain, MU juga memastikan satu tiket 16 besar setelah enang 2-0 lawan tuan rumah Villarreal di Estadio de la Ceramica.

Bintang kemenangan MU adalah striker senior Cristiano Ronaldo (78') dan penyerang sayap Jadon Sancho (90'). 


Tags: 16 besar Liga Champions Bayern Muenchen Chelsea Juventus Liga Champions Liverpool Man United Manchester United MU The Blues

Baca juga