Logo Olimpiade 2020

THENEWSULSEL.COM, TOKYO – Empat wakil Indonesia bertanding pada fase gugur cabang olahraga bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020, Kamis (29/7/2021) pagi hingga sore hari WIB.

Hasilnya, tunggal putri Gregoria Mariska dan ganda putra andalan Indonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo tersingkir dari persaingan.

Ganda putra Indonesia lainnya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan lolos ke semifinal.

Sedangkan tunggal putra Anthony S Ginting melaju ke perempat final.  

Gregoria Mariska yang merupakan satu-satunya wakil Indonesia di nomor tunggal putri tampil lebih dulu di Musashino Forest Plaza, Tokyo.

Melawan Ratchanok Intanon dari Thailand di 16 besar, Gregoria kalah straight game atau dua game langsung,  dengan skor 12-21, 19-21 dalam tempo 39 menit.

Setelah itu, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo tampil di sektor ganda putra. Pasangan ganda putra berjuluk The Minions ini melawan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, di perempat final.

Kejutan terjadi, karena Marcus/Kevin yang digadang-gadang meraih medali emas, justru kalah dua game langsung. 

Ganda putra nomor 1 dunia itu kalah dengan skor 14-21, 17-21 dalam waktu hanya 33 menit.

Pada pertandingan berikutnya, giliran Mohammad Ahsan /Hendra Setiawan yang tampil di perempat final nomor ganda putra.

Dengan kematangan pengalaman dan mentalnya, pasangan berjuluk The Daddies mengalahkan wakil tuan rumah Jepang, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.

Ahsan/Hendra menang setelah bermain tiga game dengan skor 21-14, 16-21, 21-9 dalam laga yang berlangsung 46 menit.

Pasangan nomor 2 dunia tersebut pun melaju ke babak semifinal Olimpiade Tokyo 2020. 

Tha Daddies akan menghadapi pemenang antara Lee Yang/Wang Chi Lin (Taiwan) dan Hiroyuki Endo dan Yuta Watanabe (Jepang) di semifinal.


Tags: Badminton Olimpiade Bulutangkis Bulutangkis Indonesia Olimpiade Olimpiade Tokyo Olimpiade Tokyo 2020 Tokyo

Baca juga