Sergio Ramos

THENEWSULSEL.COM, PRANCIS - Sergio Ramos resmi pindah ke Paris Saint-Germain (PSG). Klub kaya itu memperkenalkan pemain barunya, akhir pekan ini. 

Sebelum memutuskan bergabung Les Parisiens, julukan PSG, mantan kapten timnas Spanyol itu menolak tawaran dua klub Inggris, Arsenal dan Manchester City.

Dua klub ini sama-sama ditangani pelatih asal Spanyol, Pep Guardiola (Manchester City) dan Mikel Arteta (Arsenal).

Padahal, Man City maupun Arsenal menawarkan gaji yang lebih tinggi dibandingkan tawaran dari PSG. Namun, Ramos yang umurnya kini sudah 32 tahun, lebih memilih mencari tantangan baru bersama PSG.

Goal memberitakan, Sergio Ramos mendapat kontrak dua tahun hinggai Juni 2023 dengan gaji 12 juta euro atau sekitar Rp 206,3 miliar per musim bersama PSG.

Sedangkan Arsenal menawarkan gaji 17 juta euro atau sekitar Rp 292,3 miliar per musim. Lebih tinggi 5 juta euro daripada gaji dari PSG. 

Sergio Ramos kabarnya menolak, karena Arsenal tidak bermain di Liga Champions musim depan. 

Bagaimana dengan tawaran Man City? Ramos sebenarnya sangat tertarik pada Man City, karena tawaran gajinya juga menggiurkan dan bermain di Liga Champions, musim depan. 

Namun, Ramos akhirnya menolak karena dia harus bermain di Liga Amerika Serikat (MLS) membela New York City FC, jika bergabung dengan Man City. 

New York City FC merupakan tim MLS yang terafiliasi dengan Man City. Klompok pemilik kedua tim atau klub sepakbola tersebut sama, yakni City Football Group. 

Baca: Jadwal Final Euro 2020: Inggris vs Italia, Harry Kane Cs Hindari Adu Penalti, Live Mola TV

Ramos meninggalkan Real Madrid pada musim panas ini dengan status bebas transfer. Kontraknya dengan Real Madrid berakhir 30 Juni 2021. 

Ramos dan manajemen Real Madrid tidak menemui kata sepakat mengenai kontrak baru. Alhasil, Ramos memilih mencari klub baru. 

Baca: Lowongan Kerja untuk S2, Universitas Cokroaminoto Makassar Terima Dosen Tetap Yayasan

Meski tidak lagu muda dan belekangan ini dibekap cedera, Ramos tetap jadi incaran banyak klub top dunia.

Reputasinya sebagai salah satu bek terbaik di dunia, yang memenangkan banyak gelar di klub dan Timnas Spanyol, membuat Ramos tetap laris. 

PSG juga memberi nomor punggung 4, nomor yang dipakainya ketika masih membela Sevilla dan Real Madrid. (*)



Baca juga