Ilustrasi CPNS 2021

Persyaratan Khusus 

1 Jalur kebutuhan umum 

Memiliki kualifikasi pendidikan baik jenjang pendidikan maupun kualifikasi pendidikan yang sesuai dengan persyaratan jabatan, dengan ketentuan sebagai berikut: a. Untuk lulusan perguruan tinggi dalam negeri, memiliki ijazah dari perguruan tinggi dalam negeri dan/atau program studi yang terakreditasi dalam Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) dan/atau Pusdiknakes/ LAM-PTKes pada saat kelulusan yang dibuktikan dengan tanggal kelulusan yang tertulis pada ijazah. 

b. Untuk lulusan perguruan tinggi luar negeri, sudah memperoleh Surat Keputusan Penyetaraan Ijazah oleh kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan tinggi. 

c. Untuk kebutuhan jabatan tenaga pendidik/dosen, IPK minimal 3,00. Untuk tenaga kependidikan/non dosen, IPK minimal 2,8. 

Dibuktikan dengan transkrip nilai yang diterbitkan secara sah oleh Perguruan Tinggi yang bersangkutan. 

Cara Mendaftar 

1. Pelamar wajib memiliki alamat email yang aktif. 

2. Pelamar mendaftar/registrasi secara online melalui laman https://sscasn.bkn.go.id dengan memilih menu Buat Akun. 

3. Pelamar mencetak Kartu Informasi Akun Sistem Seleksi Calon ASN 2021. 

4. Pelamar melakukan login ke portal SSCASN https://sscasn.bkn.go.id, memakai NIK dan password yang telah didaftarkan. 

5. Pelamar melengkapi biodata, memilih jenis seleksi, instansi, jalur kebutuhan, pendidikan dan jabatan yang akan dilamar, serta lokasi tes. 


Tags: CPNS CPNS 2021 Formasi CPNS formasi CPNS 2021 lowongan cpns Pendaftaran CPNS Penerimaan CPNS Seleksi CPNS

Baca juga