Ilustrasi: Piala Eropa

MAKASSAR,THENEWSULSEL.COM-Pesta sepakbola benua Eropa yang sempat tertunda, yakni Piala Eropa atau Euro 2020, akan segera tersaji. Perhelatan akan dimulai 11 Juni hingga 11 Juli 2021 yang diikuti 24 tim atau negara.

Edisi Piala Eropa kali ini, berbeda dari sebelumnya yang menunjuk satu atau dua negara sebagai tuan rumah. Sebab, Piala Eropa kali ini akan digelar di 11 kota dari 11 negara di Benua Biru itu.

Sebelas kota tersebut yakni London (Inggris), Baku (Azerbaijan), Muenchen (Jerman), Roma (Italia), Saint Petersburg (Rusia), Amsterdam (Belanda), Bucharest (Romania), Budapest (Hongaria), Kopenhagen (Denmark), Glasgow (Skotlandia), dan Sevilla (Spanyol).

Untuk babak penyisihan, sebanyak 24 tim terbagi menjadi 6 grup, dimana setiap grup terdiri dari 4 tim. Adapun babak penyisihan grup akan dimulai pada 11 Juni sampai dengan 23 Juni.

Jadwal Euro 2020 akan dibuka oleh duel Turki vs Italia di Stadion Olimpico, Roma, pada Jumat (11/6/2021) malam waktu setempat atau Sabtu (12/06/2021) dini hari WIB. Berikut ini adalah pembagian grup dan jadwal babak penyisihan Euro 2020.

Grup A

Stadion/kota tuan rumah: Olimpico (Roma), Olympic Stadium (Baku)

Tim: Italia (tuan rumah), Turki, Wales, Swiss

Jadwal pertandingan:

Sabtu (12/6/2021), 02.00 WIB: Turki vs Italia

Sabtu (12/6/2021), 20.00 WIB: Wales vs Swiss

Rabu (16/6/2021), 23.00 WIB: Turki vs Wales

Kamis (17/6/2021), 02.00 WIB: Italia vs Swiss

Minggu (20/6/2021), 23.00 WIB: Italia vs Wales

Minggu (20/6/2021), 23.00 WIB: Swiss vs Turki

Grup B

Stadion/kota tuan rumah: Parken (Kopenhagen), Saint Petersburg Stadium (Saint Petersburg)

Tim: Denmark (tuan rumah), Finlandia, Belgia, Rusia (tuan rumah)

Jadwal pertandingan:

Sabtu (12/6/2021), 23.00 WIB: Denmark vs Finlandia

Minggu (13/6/2021), 02.00 WIB: Belgia vs Rusia

Rabu (16/6/2021), 20.00 WIB: Finlandia vs Rusia

Kamis (17/6/2021), 23.00 WIB: Denmark vs Belgia

Selasa (22/6/2021), 02.00 WIB: Finlandia vs Belgia

Selasa (22/6/2021), 02.00 WIB: Rusia vs Denmark

Grup C

Stadion/kota tuan rumah: Johan Cruyff Arena (Amsterdam), National Arena (Bucharest)

Tim: Belanda (tuan rumah), Ukraina, Austria, Makedonia Utara

Jadwal pertandingan:

Minggu (13/6/2021), 23.00 WIB: Austria vs Makedonia Utara

Senin (14/6/2021), 02.00 WIB: Belanda vs Ukraina

Kamis (17/6/2021), 20.00 WIB: Ukraina vs Makedonia Utara

Jumat (18/6/2021), 02.00 WIB: Belanda vs Austria

Senin (21/6/2021), 23.00 WIB: Ukraina vs Austria

Senin (21/6/2021), 23.00 WIB: Makedonia Utara vs Belanda


Baca juga