Rektor Unhas Prof Dr Dwia Aries Tina Pulubuhu

MAKASSAR,THENEWSULSEL.COM - Rektor  Universitas Hasanuddin (Unhas) Prof Dr Dwia Aries Tina Pulubuhu melantik dan Mengambil Sumpah Jabatan Pejabat Tugas Tambahan dan Pejabat Struktural Dalam Lingkungan Unhas.

Kegiatan berlangsung secara luring terbatas di Lantai Dasar Gedung Rektorat Unhas, Kampus Tamalanrea, Makassar, Rabu (19/5/2021).

Turut hadir Sekretaris Unhas Prof Nasaruddin Salam, para wakil rektor, direktur, kepala biro, dan dekan lingkup Unhas.

Dalam sambutannya, Prof Dwia mengucapkan terima kasih atas dedikasi, dan pengabdian serta kontribusi yang telah diberikan oleh pejabat lama.

Kepada pejabat baru yang dilantik, Prof. Dwia berpesan agar dapat menjalankan tugasnya sesuai tanggung jawab yang diberikan.

"Menjadi pejabat itu tidak mudah, harus memiliki fisik dan mental yang kokoh disertai perilaku dan tutur kata yang lembut. Amanah yang diberikan adalah bentuk pengabdian untuk mengelola SDM sehingga mampu mencapai target kinerja yang diharapkan bersama," jelas Prof Dwia via rilisnya.

Lebih lanjut Prof Dwia menyampaikan bahwa pencapaian kinerja didukung oleh kekuatan kepemimpinan mengelola SDM, yang mampu meningkatkan kreativitas serta inovasi sebagai komitmen peningkatan pelayanan yang diberikan untuk Unhas.

“Kekuatan pemimpin itu adalah dalam melayani. Untuk itu, saya berharap para pejabat baru agar terus memperkuat komitmen pelayanan,” katanya.

Proses pelantikan pejabat diawali dengan pembacaan surat keputusan pemberhentian dengan hormat kepada pejabat lama.

Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan surat keputusan pengangkatan pejabat struktural baru lingkup Unhas dan pengambilan sumpah jabatan.


Baca juga