Ilustrasi Man United vs Villareal

THENEWSULSEL.COM, INGGRIS - Manchester United akan menghadapi Villareal pada final Liga Europa 2020-2021, setelah kedua tim menuntaskan laga semifinal, Jumat (7/5/2021) dini hari WIB.

Pada leg kedua semifinal, Man United sebenarnya kalah 2-3 di kandang AS Roma yakni Stadion Olimpico, Italia. Namun, pasukan Ole Gunnar Solksjaer tetap ke final.

Man United maju ke final dengan keunggulan agregat 8-5. Pada leg pertama di Stadion Old Trafford, Paul Pogba dan kawan-kawan menang meyakinkan 6-2. 

Pada leg kedua semifinal lainnya, Arsenal gagal memanfaatkan keuntungan tampil di kandang sendiri. Pasukan Mikel Arteta hanya mampu bermain imbang 0-0 lawan Villareal.

Hasil imbang ini membuat The Gunners, julukan Arsenal, akhirnya tersingkir. Pada leg pertama, Arsenal kalah 1-2 lawan wakil Spanyol itu.

Baca: Jadwal MotoGP Perancis 2021: Tantangan Marquez dan Valentino Rossi Segera Bangkit

Baca: Beasiswa LPDP S2 dan S3 Sudah Dibuka, Ini Syarat dan Cara Mendaftar

Pada leg kedua ini, Arsenal tampil agresif untuk mendapatkan gol, namun usaha mereka tidak membuahkan hasil hingga laga berakhir.

Bagaimana dengan Man United? Meski mendapat gempuran, Man United justru unggul duluan 1-0 melalui gol Edinson Cavani di menit ke-38. Skor ini bertahan hingga babak pertama berakhir.  

Memasuki babak kedua, AS Roma kembali bermain agresif yang menghasilkan tiga gol melalui Edin Dzeko (57'), Bryan Cristante (60'), dan Nicola Zalewski (83').

Namun, tiga gol tidak cukup bagi AS Roma untuk mengejar defisit gol. Apalagi Edinson Cavani kembali mencetak gol untuk Man United di babak kedua.

Laga final antara Man United vs Villareal akan berlangsung pada Kamis (27/5/2021) dini hari WIB. (*)



Tags: Arsenal AS Roma Liga Europa Man United Manchester United semifinal

Baca juga