Ilustrasi seorang Astronot di luar angkasa

THENEWSULSEL.COM, JAKARTA - Banyak astronot yang sudah mengikuti misi ke luar angkasa, terutama untuk kepentingan ilmu pengetahuan.

Sejauh ini, semuanya berjalan lancar. Nyaris tidak pernah terjadi insiden serius yang menyebabkan adanya astronot meninggal dunia di luar angkasa.

Lalu, bagaimana jika ada astronot yang meninggal dunia di luar angkasa? Terutama etika dan cara pemakamannya. 

Membiarkan jenazah di dalam pesawat luar angkasa, jelas bukan pilihan yang tepat. Pasalnya, jenazah kemungkinan akan menimbulkan bau dan menjadi sarang bakteri ketika membusuk. 

Film-film sains fiksi kadang-kadang menggambarkan, jika hal ini terjadi, maka jenazah akan dilepaskan ke luar angkasa. 

Betulkah? Cara ini jelas bertentangan dengan  undang-undang PBB yang melarang pembuangan jenazah di luar angkasa.  

Seperti dilansir IFL Science, Senin (3/5/2021), aturan PBB yang melarang jenazah dibuang di luar angkasa membuat Badan Antariksa Nasional Amerika Serikat (NASA) sudah lama merancang cara pemakaman yang ideal dan beretika. 

NASA sudah meminta beberapa kelompok penelitian  merancang ide yang layak untuk penguburan di luar angkasa. 

Salah satu kelompok penelitian yang bekerja sama dengan perusahaan pemakaman ekologi Promessa, mengusulkan ide pemakaman bernama Body Back. 

Tahap pertama, jenazah dimasukkan dalam kantong Gore-Tex dan disegel. 

Jenazah tentu tidak akan dikirim ke bumi. Jenazah juga tidak dapat dikremasi, sebab berpotensi menimbulkan bahaya. 

Karena itu, rencananya NASA melakukan penguburun ekologis. 

Pada tahap kedua, jenazah akan dibekukan dan kemudian digetarkan dengan menggunakan lengan robot hingga berbentuk seperti debu. 

Tahap ketiga, debu atau bubuk jenazah kemudian bisa disimpan dan dapat dikembalikan kepada pihak keluarga. 

Mengutip kompas.com, ide pemakaman ekologis ini sudah pernah mengemuka tahun 2005, namun kemudian meredup. 

Tahun 2013 lalu, pendiri Promessa mengumumkan bahwa NASA siap menggunakan rencana penguburan ekologis. 

Rencananya, dalam keadaan darurat selama misi perjalanan ke Mars, astronot yang meninggal di luar angkasa dimakamkan dengan cara ini. (*)



Tags: astronot astronot meninggal cara pemakaman astronot cara penguburan astronot NASA pemakaman astronot penguburan astronot

Baca juga