ilustrasi cabai rawit

THENEWSULSEL.COM, MAKASSAR – Salah satu bumbu dapur yang nyaris dipakai setiap hari adalah cabai. Bukan hanya di rumah, tapi juga di rumah makan atau restoran.

Karena itu, sangat penting mengetahui cara menyimpan cabai agar tidak cepat membusuk atau tahan lama. Apalagi, harganya relatif mahal. 

Berikut empat tips menyimpan cabai yang benar agar tidak cepat membusuk. Bahkan bisa tahan hingga dua bulan, yakni: 

1. Jangan Cuci  

Cabai yang akan disimpan untuk persediaan jangan dicuci. Sebab, kadar air akan mempercepat kelembaban yang menyebabkan cabai mudah membusuk.

Saran ini disampaikan Chef de Cuisine Hotel Indonesia Kempinski Jakarta, Prasetyo Widodo.

Menurut Chef Prasetyo, cabai sebaiknya langsung dimasukkan ke wadah kotak plastik yang telah dilapisi kertas. Jangan lupa tutup rapat wadah penyimpanan itu.

2. Simpan di Kulkas 

Agar tahan lama, cabai sebaiknya disimpan kulkas. Jika di dalam kulkas, maka bisa tahan lima sampai enam hari.

Menurut Stefu Santoso, Executive Chef di APREZ Catering & AMUZ Gourmet Restaurant, menjelaskan, jika disimpan di suhu ruangan, cabai hanya bertahan sekitar dua hari.

Bahkan bisa jadi kurang dari dua hari, bila kelembaban udara di ruangan tersebut tergolong tinggi.

Ia menambahkan, cabai bisa bertahan lima hingga enam hari di dalam kulkas, namun dengan syarat suhu kulkas tetap terjaga di lima derajat Celcius.

3. Beri Bawang Putih 

Cara lainnya, simpan sebutir atau satu siung bawang putih segar dalam di kotak plastik kedap udara yang dipakai menyimpan cabai. 

Jangan lupa, wadah harus dilapisi kertas atau tisu untuk menyerap kelembaban. Tisu atau kertas sebaiknya diganti secara teratur.

Dengan cara ini, cabai dapat bertahan hingga dua bulan. 

4. Jangan Campur Sayuran atau Bahan Makanan

Jangan campur cabai yang akan disimpan dalam kulkas dengan bahan makanan lain yang mudah busuk. 

Jauhkan juga dari bahan makanan lain yang berbau, misalnya produk olahan susu, sayuran, atau buah-buahan. (*)



Baca juga