jadwal

THENEWSULSEL.COM, INGGRIS – Laga lanjutan Liga Inggris pekan ke-23 akan berlanjut Minggu (7/2/2021) malam WIB.

Salah satu laga yang akan menyita perhatian publik sepakbola adalah big match Liverpool vs Manchester City di Stadion Anfield. Laga dimulai pukul 23.30 WIB.

Meski berstatus tamu, Man City yang kini memimpin klasemen Liga Inggris dengan poin 47 lebih diunggulkan. 

Pasalnya, pasukan Pep Guardiola punya catatan bagus menghadapi laga ini. Man City mencatat 13 kemenangan berturut-turut sejak Desember 2020.

Bandingkan dengan Liverpool yang kini di urutan ke-4 klasemen dengan poin 40. Penampilan mereka tidak konsisten sejak Januari 2021. 

Tiga hari yang lalu, Liverpool bahkan dipermalukan 0-1 oleh tim papan bawah Brighton di Stadion Anfield. 

Liverpool juga didera badai cedera pemain, terutama untuk posisi bek. Sedikitnya delapan pemain pilar The Reds kini cedera.

Namun, Liverpool tetap bisa mengejutkan Man City. Sebab, ini merupakan kesempatan bagi Liverpool untuk menghambat laju Man City menuju gelar juara liga. 

Pelatih Liverpool Juergen Klopp juga bisa bernafas lega, karena kabarnya sang striker andalan Sadio Mane yang selama ini cedera, sudah membaik.

Pada beberapa laga tanpa Sadio Mane, sangat memengaruhi ketajaman lini depan Liverpool.

Klopp juga sudah punya opsi untuk mengisi posisi bek tengah yang keropos karena cederanya Virgil van Dijk, Joel Matip, dan Joe Gomez.

Pelatih asal Jerman itu kemungkinan menurunkan bek tengah yang baru direkrut, Ben Davies atau Ozan Kabak. Tentu saja berisiko, karena keduanya belum punya pengalaman bermain di Liga Primer Inggris. 

Jika belum berani menurunkan dua pemain baru itu, maka Klopp akan kembali menurunkan duet bek tengah dadakan, Fabinho dan Jordan Henderson. Sejatinya, dua pemain ini merupakan gelandang.

Trent Alexander-Arnold dan Andrew Robertson di posisi bek sayap, sedangkan Alisson Becker juga akan kembali mengawal gawang Liverpool.

Di kubu Man City, cedera yang dialami Kevin De Bruyne membuka peluang Ilkay Gundogan tampil reguler. Gelandang asal Jerman itu berpeluang tampil starter.

Di lini depan, The Citizens kemungkinan menurunkan trio  Gabriel Jesus, Raheem Sterling, dan Phil Foden. Sedangkan Sergio Aguero masih tanda tanya, sebab baru sembuh dari Covid-19. 

Laga ini rencananya disiarkan langsung di NET TV dan Mola TV. (*)

Prediksi Susunan Pemain

Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Jordan Henderson, Fabinho, Andrew Robertson; Thiago Alcantara, Georginio Wijnaldum, James Milner; Sadio Mane, Mohamed Salah, Roberto Firmino.

Man City (4-3-3): Ederson; John Stones, Ruben Dias, Aymeric Laporte; Kyle Walker, Joao Cancelo, Rodrigo, Ilkay Gundogan; Phil Foden, Raheem Sterling, Gabriel Jesus.

Jadwal Liga Inggris Pekan ke-23

Minggu, 7 Februari 2021

19:00 WIB Tottenham vs West Bromwich 

21:00 WIB Wolverhampton vs Leicester City

23:30 WIB Liverpool vs Manchester City  

Senin, 8 Februari 2021

02:15 WIB Sheffield United vs Chelsea

Selasa, 9 Februari 2021

03:00 WIB Leeds United vs Crystal Palace



Tags: jadwal bola Jadwal Liga Inggris live NET TV Liverpool Man City

Baca juga