Syahrul Yasin Limpo

THENEWSULSEL.COM  - Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo mendapat amanah sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan Ad Interim (sementara), menggantikan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan. 

Penunjukkan Syahrul YL tertuang dalam Surat Menteri Sekretaris Negara Nomor B-918/M.Sesneg/D-3/AN.00.03/12/2020. Surat bertanggal 2 Desember 2020 itu ditandatangani Menteri Sekretaris Negara, Pratikno. 

Iklan

Surat Menteri Sekretaris Negara itu berisi pemberitahuan kepad Syahrul YL yang ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo menjabat Menteri Kelautan dan Perikanan Ad Interim, selama Luhut melakukan perjalanan dinas ke luar negeri, 2-10 Desember 2020. 

Baca: Indofood Group Buka Lowongan Kerja Besar-besaran, Cari Lulusan SMA dan S1

Luhut menjadi pejabat sementara Menteri Kelautan dan Perikanan setelah Edhy Prabowo ditangkap KPK, pekan lalu. (*) 


Tags: Menteri Ad Interim Menteri Pertanian Syahrul YL

Baca juga