ilustrasi beasiswa

THENEWSULSEL.COM – Yayasan Pendidikan Studec Internasional kembali mencanangkan program beasiswa Pemuda Mendunia. Sasaran beasiswa adalah siswa SMA/SMK/MA sederajat. 

Program Beasiswa Pemuda Mendunia akan memberikan subsidi dana bagi siswa SMA dan sederajat. Tujuannya, untuk membantu meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM).

“Sebagai lembaga swasta yang berfokus pada program–program pengembangan pemuda sejak 2016, Pemuda Mendunia dan Studec Internasional turut berkontribusi dalam upaya negara dalam peningkatan kualitas SDM melalui peningkatan pendidikan di tingkat nasional dan internasional,” tulis pihak beasiswa Pemuda Mendunia dalam situs resminya. 

Yayasan Studec International berharap agar beasiswa ini dapat memberikan manfaat pada pelajar Indonesia. 

Selain untuk siswa SMA/SMK/MA/Sederajat, program beasiswa Pemuda Mendunia juga memberikan subsidi dana dan pelatihan untuk mahasiswa kurang mampu, mahasiswa berprestasi, dan aktivis pemuda yang sudah lulus SMA maupun kuliah. 

Keuntungan Pendaftar

Dana bantuan pendidikan Rp 250.000 per bulan selama 6 bulan

Mendapatkan kelas youth development program 

Menjadi ambassador Pemuda Mendunia 

Mendapatkan kelas bimbingan kuliah ke luar negeri 

Mentoring dengan alumni Pemuda Mendunia yang kuliah di luar negeri 

Berkesempatan mengikuti program Pemuda Mendunia, baik nasional maupun Internasiona. 

Bangun relasi pemuda nasional dan internasional

Syarat Umum Calon Pendaftar 

Siswa aktif SMA/SMK/MA/Sederajat

Tidak ada minimal nilai rapor

Siswa yang sudah mendapatkan beasiswa dari pemerintah atau swasta boleh mendaftar

Syarat Administrasi/Dokumen 

Scan kartu pelajar

Scan nilai rapor semester akhir

Scan sertifikat kegiatan akademik dan non akademik

Surat pernyataan keabsahan dokumen

Selain itu, pelamar juga harus mengikuti beberapa akun media sosial serta membagikan poster Beasiswa Pemuda Mendunia pada media sosial dan grup WhatsApp atau Telegram. 

Untuk materi pembagian poster beserta takarir (caption) sudah disediakan dalam situs resmi Beasiswa Pemuda Mendunia. 

Pendaftaran dibuka sejak 7 November hingga 3 Desember 2020 melalui http://pemudamendunia.org/daftar-bpm/ 

Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi http://pemudamendunia.org/beasiswa/


Baca juga